Headlines News :
Home » , , » Partai Aceh Bantah Terlibat Pemukulan Irwandi

Partai Aceh Bantah Terlibat Pemukulan Irwandi

Written By ichsan on Rabu, 27 Juni 2012 | 01.46


BANDA ACEH, Aceh News - Partai Aceh menyatakan kadernya tidak terlibat aksi pemukulan terhadap mantan gubernur Aceh Irwandi Yusuf. Partai bentukan mantan kombatan GAM yang telah berhasil memenangkan pasangan dr Zaini Abdullah dan Muzakir Manaf itu menyesalkan aksi pemukulan itu.


"Tidak ada kaitan dengan Partai Aceh karena memang yang melakukannya adalah massa. Kami menyayangkan aksi pemukulan itu," kata Juru Bicara Partai Aceh, Fahrul Razi, Senin (25/06/2012).

Fahrul mengatakan, saat kejadian dirinya masih berada di dalam gedung utama DPR Aceh. Menurutnya, aksi pemukulan itu tidak dapat dikaitkan dengan Partai Aceh karena dilakukan oleh kerumunan massa yang menyaksikan prosesi pelantikan Zaini Abdullah dan Muzakir Manaf sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur Aceh terpilih periode 2012-2017.


Dia juga mengatakan, pihaknya menyerahkan pengusutan kasus tersebut kepada pihak keamanan, agar kasus ini lebih terang dan tidak ada yang dirugikan. "Kita serahkan kepada pihak kepolisian untuk mengusutnya," ujarnya.

Seperti diberitakan sebelumnya Mantan Gubernur Nanggroe Aceh Darussalam Irwandi Yusuf menjadi korban amuk massa pendukung Partai Aceh, usai pelantikan Gubernur dan wakil Gubernur Aceh yang baru. Irwandi menderita luka lebam di pipi sebelah kiri dan kepala bagian belakang akibat dipukuli di halaman kantor Dewan Perwakilan Rakyat Aceh. (004-vivanews)
Share this article :
 
Support : Redaksi | Iklan | Copyright © 2011. Aceh News - All Rights Reserved
Modify by Arifa