Headlines News :
Home » , , » PNPM Terus Membangun

PNPM Terus Membangun

Written By ichsan on Senin, 10 September 2012 | 14.44


JULOK, Aceh News - Dari amatan wartawan selama ini tentang pembangunan yang sudah dikerjakan oleh PNPM (Program Nasional Pemberdayaan Masyarakat) diseluruh pelosok Desa. Kecamatan sekabupaten Aceh Timur jauh sangat bermanfaat terutama bagi masyarakat pesisir/desa tertinggal, serta dalam pelaksanaan nya dikerjakan langsung oleh masyarakat setempat artinya lebih transparansi, efektif dan akuntabel sehingga langsung dapat dirasakan oleh masyarakat banyak. 

Sementara pihak PNPM hanya memantau lajunya pekerjaan fisik yang sudah dikerjakan di masing-masing kelompok itu sendiri, sehingga dengan dana yang kecil manfaatnya jauh lebih besar.
            
Saat diwawancarai Aceh News, Rinardi A.md (fasilitator) Kecamatan Julok yang di dampingi oleh Ilyas Usman selaku ketua UPK (Unit Pengelola Kegiatan) Kecamatan Julok. Tentang pengelolaan dana tahun 2012 di Kecamatan Julok Kabupaten Aceh Timur, ia menuturkan, sampai dengan hari ini Tanggal (07/09/2012) dana yang sudah dikelola Rp 2,1 milyar dari jumlah seluruh nya Rp 3 Milyar untuk Kecamatan Julok.
            
Adapun tahapan-tahapan yang meliputi kegiatan fisik Rp 2,3 Milyar di sebelas desa, untuk dan SPP (Simpan Pinjam Perempuan) Rp 567 Juta untuk 19 kelompok. Untuk dana DDUB (Dana Daerah Urusan Bersama) Rp 300 Juta, masing-masing desa jumlah kegiatan bervariasi artinya sesuai dengan kebutuhan baik SPP maupun pekerjaan fisik. Dan sisa dana yang belum terpakai sedang dikerjakan demikian paparan nya.

Berikut wawancara Aceh News dengan salah seorang warga yang mendapatkan dana SPP, dia mengatakan, dengan adanya bantuan SPP tersebut  sekarang usahanya di bidang jualan buah-buahan semakin meningkat, artinya terberdaya katanya, sehingga dia mengharapkan program ini terus saja bertahan agar kami-kami yang kurang mampu dapat terbedaya. (Yunus).
Share this article :
 
Support : Redaksi | Iklan | Copyright © 2011. Aceh News - All Rights Reserved
Modify by Arifa