Headlines News :
Home » , , » Para Calon Kandidat Menggumbar Janji

Para Calon Kandidat Menggumbar Janji

Written By ichsan on Selasa, 27 Maret 2012 | 11.18


BANDA ACEH, Aceh News - Lima pasang calon walikota Banda Aceh menyampaikan visi dan misinya di hadapan sidang paripurna DPRK setempat. Masing-masing calon, menyampaikan beragam janji dan program kerja jika mereka terpilih nanti, kamis (22/03/2012)
Penyampaian visi dan misi diawali oleh nomor urut pertama, yaitu Zulmaifikar dan Lindawati. Pasangan ini berjanji akan mewujudkan kesejahteraan masyarakat, dengan menjadikan Banda Aceh sebagai kota jasa yang islami dan penuh dengan unsur keacehan. Mereka juga berjanji akan meningkatkan pelayanan publik serta organisasi kepemudaan.


Selanjutnya Pasangan Aminullah Usman dan TGK  Muhibban yang memperoleh urutan kedua berjanji bertekad mengurangi angka kemiskinan, pengangguran. Ia menyorot semakin bertambahnya angka pengangguran di Kota Banda Aceh.


Di berbagai medium kampanye yang disebarkan tim pemenangan, Aminullah juga berjanji akan membuat tim sepakbola kebanggan masyarakat Banda Aceh, Persiraja, mengukir prestasi di liga bergengsi di Indonesia dan kembali mengangkat marwah persepakbolaan di Aceh bisa mengukir prestasi.


Kandidat ketiga yang menyampaikan visi dan misinya adalah Teuku Irwan Djohan dan Alamsyah.diantara para kandidat  Irwan  merupakan calon termuda di dalam pilkada para calon,ia  berjanji akan menjadikan Banda Aceh sebagai kota modern, yang nyaman, manusiawi, dan bersih. Ia juga berjanji akan meningkatkan pelayanan fasilitas publik.


Mawardy Nurdin yang berpasangan dengan Illiza Saaduddin Djamal mendapat giliran keempat. Mawardy yang masih dalam masa pengobatan ikut menghadiri penyampaian visi dan misi ini.
“Alhamdulillah, kesehatan saya mulai membaik, meski dokter menganjurkan saya istirahat,” ujar Mawardy.


Pasangan ini berjanji akan melanjutkan peningkatan kualitas pengamalan agama, memperkuat tata kelola pemerintahan yang baik, memperkuat ekonomi kerakyatan, menumbuhkan masyarakat yang berintelektualitas, sehat dan sejahtera, melanjutkan pembangunan infrastruktur pariwisata yang islami, meningkatkan partisipasi perempuan di ranah publik, perlindungan anak, dan meningkatkan partisipasi pemuda dalam membangun kota.


Pasangan terakhir adalah TB Herman-Muhammad Hasan. Ia berjanji akan memberdayakan ekonomi mikro, menciptakan kawasan industri perikanan, mengupayakan bantuan  masyarakat korban tsunami, kawasan kumuh yang akan mendapatkan rumah layak huni.
Ia juga berjanji, jika terpilih akan bekerjasama  dengan para kandidat  yang kalah di pemilihan untuk bersama-sama membangun kota tercinta ini.(v)

Share this article :
 
Support : Redaksi | Iklan | Copyright © 2011. Aceh News - All Rights Reserved
Modify by Arifa