Headlines News :
Home » , » Turnamen Tenis Meja Antar Media HUT HPN dibuka

Turnamen Tenis Meja Antar Media HUT HPN dibuka

Written By ichsan on Jumat, 03 Februari 2012 | 03.06

BANDA ACEH, Aceh News - Pengurus Seksi Wartawan Olahraga (SIWO) PWI Aceh akan menggelar turnamen tenis meja antarmedia dalam rangka memperingati Hari Pers Nasional (HPN) ke 66. Pendaftaran dibuka mulai 2-16 Februari.


Ketua SIWO PWI Aceh Imran Joni, mengatakan even yang akan memperebutkan hadiah total Rp 5 juta plus tropi, dijadwalkan berlangsung mulai 18-19 Februari di Kompleks Kantor PWI Aceh. Pesertanya, kata Joni, merupakan wartawan yang bekerja di media cetak dan elektronik yang ada di aceh

Pendaftaran dapat dilakukan langsung ke Kantor PWI Aceh di Jalan T Angkasa Simpang Lima Banda Aceh. “Pertandingan tenis meja ini sebagai ajang untuk silaturrahmi bagi wartawan yang tergabung di PWI maupun di luar PWI,” kata  Joni.

Dikatakannya, turnamen ini juga menjadi ajang seleksi bagi wartawan yang tergabung dalam PWI untuk dipersiapkan ke Pekan Olahraga Wartawan Nasional (Porwanas) XI/2013 di Surabaya, Jawa Timur nanti

“Kita harapkan melalui turnamen ini bisa muncul pemain tenis meja yang bisa dibina lebih lanjut untuk membela PWI Aceh di Porwanas,” harap Imran Joni. (van/si)


Share this article :
 
Support : Redaksi | Iklan | Copyright © 2011. Aceh News - All Rights Reserved
Modify by Arifa