Headlines News :
Home » , , » “Tim Ekonomi" Setia Muda Jumpai Anggota DPD RI

“Tim Ekonomi" Setia Muda Jumpai Anggota DPD RI

Written By ichsan on Jumat, 21 September 2012 | 01.13

BANDA ACEH, Aceh News - Tim Ekonomi utusan Sagoe Setia Muda, Daerah II Wilayah Peureulak bertemu dengan anggota DPD RI, Tgk.Abdurrahan BTM, Kamis (20/09/2012). Dalam pertemuan tersebut membahas berbagai persoalan terkait pembangunan di Kabupaten Aceh Timur, khususnya Kecamatan Nurussalam dan Darul Falah.

"Alhamdulillah, Anggota DPD RI kita, Tgk.Abdurrahman BTM siap membantu aspirasi masyarakat terutama di dua kecamatan yang masuk kedalam sagoe kami," kata Ketua Tim, Tgk.Jafar yang akrab dipanggil mister dikalangan eks kombatan GAM

Tim Ekonomi Sagoe Setia Muda dibentuk sebulan lalu dengan tugas melobi pihak-pihak terkait dalam rangka memajukan Aceh Timur, khususnya Kecamatan Nurussalam dan Darul Falah.

"Kami ikut partisipasi dalam pembangunan. Kalau berpangku tangan saja tak mungkin anggaran turun sendiri, kita harus jemput bola," ujarnya.

Tim tersebut diutus secara resmi oleh  ketua KPA Sagoe Setia Muda, Iswandar (akrab dipanggil Rajawali-Red) ke Banda Aceh untuk melobi pemerintah provinsi agar mengalokasikan anggaran pembangunan ke daerah mereka.

"Kehidupan masyarakat kami sangat menderita dan tertinggal di segala bidang, baik mata pencaharian maupun infrastruktur seperti,jalan, irigasi, fasilitas publik dan pendidikan," urai Tgk.Jafar yang di temani para anggota tim yang berjumlah 5 orang.

Sementara itu, Anggota DPD RI Tgk. Abdurrahman BTM berjanji akan memperjuangkan aspirasi masyarakat yang disampaikan melalui 'Tim Ekonomi' itu. Namun dia juga mengingatkan agar pemerintah setempat juga ikut pro aktif dalam memikirkan kemajuan daerahnya.

"Insya Allah, saya siap membantu kebutuhan masyarakat. Tolong didata, buat proposal dengan persetujuan pemerintah setempat dan sampaikan ke kami dan kementerian terkait," janjinya dalam kesempatan makan bersama dengan 'Tim Ekonomi' bentukan KPA Sagoe Setia Muda, Wilayah Pereulak itu di Banda Aceh, Kamis (20/09/2012) malam. (TM/BNC)

Share this article :
 
Support : Redaksi | Iklan | Copyright © 2011. Aceh News - All Rights Reserved
Modify by Arifa