Headlines News :
Home » » PWI Aceh Bukukan Karya Tulis Bahaya Narkoba

PWI Aceh Bukukan Karya Tulis Bahaya Narkoba

Written By ichsan on Sabtu, 25 Februari 2012 | 20.04


BANDA ACEH, Aceh News - Persatuan Wartwan Indonesia (PWI) Cabang Aceh akan membukukan sejumlah karya tulis yang terkait bahaya Narkoba yang masuk nominasi 10 besar. Sementara karya yang masuk ke tangan panitia perlombaan untuk menyemarakkan Hari Pers Nasional (HPN) ke-66 tahun 2012 yang dikirim lebih dari 90 karya tulis dari semua kategori yaitu umum, mahasisawa dan pelajar.

Menurut Ketua PWI Aceh Tarmilin Usman, karya tulis yang akan dibukukan selain dari juara pertama hingga ketiga, kemudian juga akan diambil dari juara harapan dan yang masuk nominasi 10 besar. “Harapan kita karya tulis ini nantinya akan menjadi sebuah buku yang akan  diterbitkan oleh PWI Aceh," kata Tarmilin Usman, di ruang kerjanya, kepada aceh news, Sabtu (25/02/2012).  

Yang Didampingi Ketua Panitia HPN HT. Anwar Ibrahim, Tarmilin menjelaskan, karya tulis yang diperlombakan pada HPN itu terkait dengan masalah bahaya narkoba dan pesertanya dari kalangan pelajar serta masyarakat umum.

Sementara itu  Ketua HPN ke-66 mengatakan, perlombaan karya tulis tersebut diadakan untuk memberikan motivasi  agar dapat membangkitkan minat masyarakat khususnya pelajar terhadap dunia menulis terutama tentang bahaya narkoba
“Kami meyakini banyak penulis muda yang handal di Aceh, namun perlu didorong dan diperlukan sarana untuk penyaluran bakat mereka," ujar Tarmilin.

Hadiah bagi para juara karya tulis itu nantinya akan diserahkan pada puncak resepsi peringatan HPN pada Minggu 26/03/2012 malam yang dipastikan dihadiri Penjabat Gubernur Aceh Tarmizi A Karim dan pejabat pemerintahan sipil dan Polri/TNI serta tokoh masyarakat dan ratusan wartawan media cetak dan elektronik di provinsi ini.

"Puncak malam resepsi HPN itu juga akan diserahkan kartu pers nomor satu sebagai penghargaan tertinggi jurnalistik PWI kepada dua wartawan senior di Aceh. Selain pembagian hadiah bagi peserta lomba foto yang juga digelar PWI Cabang Aceh," kata HT. Anwar Ibrahim.

Pada puncak resepsi HPN ke-66 tidak hanya dihadiri para wartawan yang bertugas di Kota Banda Aceh dan Aceh Besar, tapi juga anggota PWI dari berbagai kabupaten dan kota.

Selain itu, PWI Cabang Aceh juga akan menyerahkan secara simbolis sertifikat rumah bantuan kepada sebanyak 59 wartawan korban tsunami 26 Desember 2004. Rumah bantuan yang dibangun Badan Rehabilitasi dan Rekonstruksi (BRR) Aceh-Nias itu berlokasi di Lam Ara Engkip, Kecamatan Kuta Malaka Kabupaten Aceh Besar.

Dibagian lain, HT. Anwar Ibrahim menjelaskan malam resepsi HPN juga akan diserahkan piala dan hadiah bagi pemenang lomba tenis meja antar media serta busana muslimah dan hafalan ayat pendek bagi anak-anak keluarga wartawan di Aceh. (van)

Share this article :
 
Support : Redaksi | Iklan | Copyright © 2011. Aceh News - All Rights Reserved
Modify by Arifa